Hari ini, Selasa (30/7/24) bertempat di Aula Dwijo Panumbang Korwilcam Dindik Sumbang, Komunitas Guru Penggerak (KGP) Kecamatan Sumbang bersama Korwilcam Dindik Sumbang menyelenggarakan Kegiatan Berbagi Praktik Baik Pengelolaan Komunitas Belajar (Kombel) di Satuan Pendidikan yang diikuti oleh Ketua Komunitas Belajar di setiap satuan Pendidikan dari jenjang PAUD, TK, SD, dan SMP.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengaktifkan dan memaksimalkan peran Komunitas Belajar yang sudah di bentuk di masing-masing satuan pendidikan.
Menurut Tofik Hidayat,S.Pd, selaku Koordinator Komunitas Guru Penggerak Kecamatan Sumbang, kegiatan ini sebagai sarana diskusi untuk guru-guru dari tingkat PAUD, TK,Sd, dan SMP terkait dengan Komunitas Belajar di masing-masing satuan Pendidikan.
Emi Linarni, S.Pd selaku Koordinator Korwilcam Dindik Sumbang, sangat mengapresiasi kegiatan kali ini. Guru Penggerak di Kecamatan Sumbang menurut Beliau adalah mitra bagi Korwilcam Dindik Sumbang untuk berbagi praktik baik di Kecamatan Sumbang.
Kegiatan berbagi praktik baik ini dilakukan dalam dua sesi. Sesi pertama diikuti oleh guru-guru jenjang PAUD dan TK yang berada di wilayah Korwilcam Dindik Sumbang.
Nnarasumber kegiatab adalah Rino Junianto, S.Pd yang merupakan Guru Penggerak Kabupaten Banyumas angkatan 7 berasal dari Sekolah Penggerak SDN 2 Kotayasa Korwilcam Dindik Sumbang. Selain Rino, juga ada Sri Rohani atau yang biasa dipanggil Bunda Ani yang juga seorang Guru Penggerak Kabupaten Banyumas angkatan 7 dan merupakan guru di TK Pertiwi Datar.
Pada sesi pertama, diikuti oleh sekitar 43 guru jenjang PAUD dan TK. Mereka sangat antusias mengikuti kegiatan kali ini.
Sesi kedua diikuti oleh kurang lebih 37 guru jenjang SD dan SMP. Narasumber pada sesi kedua yakni Maria Fitri Astuti, S.Kom yang merupakan Guru Penggerak Kabupaten Banyumas angkatan 5. Beliau juga sebagai guru di SMP N 3 Sumbang.
Maria Fitri menyampaikan tentang program Komunitas Belajar yang sudah berjalan di sekolahnya dan juga administrasi yang dibutuhkan dalam komunitas belajar.
Dengan adanya kegiatan berbagi praktik baik tersebut, diharapkan dapat menghidupkan kegiatan komunitas belajar di setiap satuan pendidikan yang ada di wilayah kecamatan Sumbang. Sehingga harapannya komunitas belajar di satuan pendidikan sebagai gerakan peningkatan hasil belajar siswa dapat terealisasi. (Rr Dyah Retno)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar