PGRI Cabang Lumbir Gelar Kokercab Tahun Pertama Masa Bakti XXII - PGRI KABUPATEN BANYUMAS

Breaking

Selasa, 26 Oktober 2021

PGRI Cabang Lumbir Gelar Kokercab Tahun Pertama Masa Bakti XXII


Bertempat di SDN 1 Parungkamal, PGRI Cabang Lumbir pada Senin, 25 Oktober 2021 mengadakan Konferensi Kerja tahun pertama masa bakti XXII. Konferensi Kerja yang menjadi sarana komunikasi antara anggota PGRI se-cabang Lumbir.


Bertema, "Kreatifitas dan Dedikasi untuk Insonesia Maju," Konferensi Kerja yang juga dihadiri oleh Ketua PGRI Kabupaten Banyumas, Sarno, S.Pd., S.H., M.S., bertujuan untuk menyusun menyepakati, dan menetapkan program PGRI.


Dalam sambutannya, ketua PGRI Cabang Lumbir, Sudin, S.Pd., menyatakan bahwa konfrensi kerja tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi menjadi sarana penyampaian aspirasi termasuk di dalamnya harapan agar PGRI selalu mengupayakan penambahan formasi P3K bagi guru WB. Ini menjadi penting bagi penghargaan atas dedikasi dan perjuangan guru. Sudin, S.Pd., juga menambahkan bahwa PGRI cabang Lumbir memiliki soliditas yang baik, sebab tanpa soliditas, sebuah organisasi mustahil menjadi organisasi yang kuat.


Sementara itu, dalam penguatannya, ketua PGRI Kabupaten Banyumas, Sarno, S.Pd., S.H., M.Si., merasa bangga dengan PGRI Cabang Lumbir yang secara organisasi bisa menjadi organisasi  yang dinanis dan bisa didisiminasikan karena kelebihannya. Menanggapi keluhan tentang P3K, PGRI berjanji akan mengupayakan secara optimal, sebagai perwujudan penghargaan dengan prasyarat adanya keseimbangan antara hak dan kewajiban, salah satunya meningkatkan layanan ke murid dan masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar